PENGARUH PEMBERIAN REBUSAN DAUN KELOR TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA PENDERITA HIPERTENSI DI DESA DRIYOREJO KECAMATAN NGUNTORONADI KABUPATEN MAGETAN

antika, ayu dwi (2021) PENGARUH PEMBERIAN REBUSAN DAUN KELOR TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA PENDERITA HIPERTENSI DI DESA DRIYOREJO KECAMATAN NGUNTORONADI KABUPATEN MAGETAN. Other thesis, STIKES BHAKTI HUSADA MULIA.

[img] Text
19032022.pdf

Download (2MB)

Abstract

Hipertensi adalah penyakit degeratif yang paling banyak dialami oleh lansia dan apabila tidak segera ditangani akan mengakibatkan penyakit jantung, stroke bahkan kematian. Penatalaksanaan hipertensi pada lansia selain pengobatan farmakologi dapat dilakukan dengan pengobatan secara non farmakologi yaitu pemberian rebusan daun kelor terhadap penurunan tekanan darah pada lansia penderita hipertensi di desa Driyorejo Kecamatan Nguntoronadi Kabupaten Magetan. Desain penelitian ini menggunakan pre-eksperimen dengan one group pretest posttest desain. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling. Sampel yang digunakan berjumlah 18 responden,instrumen dalam penelitian ini SOP rebusan daun kelor, lembar observasi,sphygmomanometer, dan stetoskop. Hasil dari uji wilcoxon signed rank test untuk tekanan darah sebelum dan sesudah pemberian rebusan daun kelor, dengan p value dengan tekanan darah sistol dan diastol 0,012 < 0,05 yaitu berarti ada pengaruh yang signifikan pada pemberian rebusan daun kelor terhadap penurunan tekanan darah pada lansia penderita hipertensi di Desa Driyorejo Kecamatan Nguntoronadi Kabupaten Magetan. Pemberian rebusan daun kelor kepada responden penderita hipertensi di nilai berpengaruh terhadap penurunan tekanan darah dan dapat dijadikan alternatif pengobatan non farmakologi untuk menurunkan tekanan darah.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: tekanan darah, rebusan daun kelor, penderita hipertensi
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Prodi Keperawatan S1
Date Deposited: 06 Jun 2022 01:10
Last Modified: 06 Jun 2022 01:10
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/1052

Actions (login required)

View Item View Item