Crishmawati, Berliana (2021) HUBUNGAN PEMAHAMAN IBU HAMIL TENTANG UPAYA PENCEGAHAN COVID-19 DENGAN TINGKAT KECEMASAN SELAMA MASA PANDEMI DI PUSKESMAS PARON KABUPATEN NGAWI. Other thesis, STIKES BHAKTI HUSADA MULIA.
Text
19032022.pdf Download (2MB) |
Abstract
Virus corona (Covid-19) melanda dunia diawal tahun 2020 dan telah menginfeksi hampir seluruh Negara di dunia, salah satu cara untuk mengurangi tingkat korban terinfeksi Covid-19 yaitu dengan mematuhi protokol kesehatan. Protokol kesehatan harus dipahami dan diterapkan dalam kehidupan, dengan begitu rasa cemas terinfeksi Covid-19 akan menurun. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis hubungan pemahaman ibu hamil tentang upaya pencegahan Covid-19 denan tingkat kecemasan selama pandemi di Puskesmas Paron, Kabupaten Ngawi. Jenis penelitian korelasional dengan desain Cross Sectional. Populasi penelitian adalah 94 ibu hamil di Puskesmas Paron, dan jumlah sampel (76 responden), dengan teknik sampling Simple Random Sampling. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner, dengan uji statistik Somer’s D (α=0,05). Hasil penelitian adalah pemahaman ibu hamil tentang upaya pencegahan Covid-19 terkategori baik (90,8%), dan tingkat kecemasan terkategori cemas ringan (52,6%). Hasil uji statistik menunjukkan ρ-value = 0,560 >α = 0,05, maka tidak ada hubungan pemahaman ibu hamil tentang upaya pencegahan Covid-19 dengan tingkat kecemasan selama pandemic. Berdasarkan analisa, ibu hamil lebih fokus pada kehamilannya dibandingkan dengan covid-19, seperti seperti kekawatiran ibu hamil terhadap kesehatan janin, rasa nyeri persalinan, kehamilan yang diharapkan, komplikasi terhadap kehamilan sebelumnya, frekuensi keguguran dan lain lain.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pemahaman, Covid-19, Cemas |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | Prodi Keperawatan S1 |
Date Deposited: | 06 Jun 2022 01:10 |
Last Modified: | 06 Jun 2022 01:10 |
URI: | http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/1053 |
Actions (login required)
View Item |