ANALISIS KADAR HIDROKUINON PADA KRIM PEMUTIH DENGAN METODE KCKT (KROMATOGRAFI CAIR KINERJA TINGGI)

SOLEHA, MAR’ATUS (2021) ANALISIS KADAR HIDROKUINON PADA KRIM PEMUTIH DENGAN METODE KCKT (KROMATOGRAFI CAIR KINERJA TINGGI). Other thesis, STIKES BHAKTI HUSADA MULIA.

[img] Text
19032022.pdf

Download (3MB)

Abstract

Hidroquinon adalah zat aktif yang dapat mengendalikan pigmentasi wajah yang berwarna gelap kecoklatan sehingga muncul bintik hitam pada wajah. Penggunaan hidroquinon secara berlebihan dan terlalu lama terpapar sinar matahari mengakibatkan kemerahan pada wajah. Saat ini banyak dijumpai kosmetika yang menggunakan bahan aktif pemutih, salah satunya adalah hidroquinon. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui kadar hidroquinon pada krim pemutih wajah yang dijual pada klinik kecantikan diwilayah madiun dengan metode KCKT masih dalam taraf aman. Metode yang digunakan adalah metode KCKT (Kromatografi Cair Kinerja Tinggi). Sebanyak 3 sampel krim pemutih yang berada di beberapa klinik kecantikan di kota madiun dipilih berdasarkan hasil positif pada uji kualitatif dengan FeCl3 dan diberi label A, B, dan C, kemudian dapat dilanjutkan pada metode KCKT. Hasil yang diperoleh hidroquinon memiliki panjang gelombang maksimum 295 nm kemudian dilanjutkan dengan penetapan kondisi optimum KCKT dengan laju alir 1 ml/menit, volume injeksi 20 μL, fase diam kolom C18 dan fase gerak metanol : air (43:57) didapatkan pemisahan yang selektif dengan luas area muncul pada menit ke 1,872. Sedangkan kadar hidroquinon yang didapatkan pada sampel krim pemutih untuk sampel A sebesar 1,893 mg/L ± 0,511, sampel B sebesar 2,136 mg/l ± 0,354 dan sampel C sebesar 3,847 mg/L ± 3,075. Kesimpulan pada penelitian ini adalah panjang gelombang terpilih dari hidroquinon yaitu 295 nm, kondisi optimum KCKT telah memenuhi syarat. Sampel C memiliki kadar hidroquinon paling tinggi dibandingkan dengan sampel yang lain.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: Hidroquinon, KCKT (Kromatografi Cair Kinerja Tinggi), krim pemutih, fase gerak
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Prodi Farmasi DIII S1
Date Deposited: 06 Jun 2022 01:13
Last Modified: 06 Jun 2022 01:13
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/1112

Actions (login required)

View Item View Item