HUBUNGAN INTENSITAS KEBISINGAN DENGAN STRES KERJA PADA PEKERJA BAGIAN PRODUKSI PT INKA (PERSERO) KOTA MADIUN

KUSUMA NINGRUM, FRISKA IRGITA (2021) HUBUNGAN INTENSITAS KEBISINGAN DENGAN STRES KERJA PADA PEKERJA BAGIAN PRODUKSI PT INKA (PERSERO) KOTA MADIUN. Other thesis, STIKES BHAKTI HUSADA MULIA.

[img] Text
19032022.pdf

Download (3MB)

Abstract

Pada saat ini sektor industri mengalami kemajuan yang sangat pesat. Sistem keselamatan dan kesehatan kerja yang diterapkan pada sektor industri masih lemah dan berpengaruh pada kesehatan tenaga kerja. Pengaruh kebisingan dapat menyebabkan penurunan performansi kerja sebagai penyebab stress. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis hubungan intensitas kebisingan dengan stress kerja pada pekerja bagian produksi PT INKA (Persero). Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan penelitian kuantitatif dengan metode penelitian survey analitik sedangkan desain penelitiannya yaitu Cross sectional. Jumlah populasi dalam penelitian ini sebanyak 37 responden pada pekerja di bagian produksi pengerjaan plat. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Teknik analisis data menggunakan uji chi square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar pekerja mengalami stress kerja. Hasil uji chi square menunjukkan nilai p-value = 0,040 < 0,05 yang berarti ada hubungan antara intensitas kebisingan dengan stress kerja. Dari hasil penelitian ini, peneliti menyimpulkan bahwa ada hubungan antara intensitas kebisingan dengan stress kerja pada pekerja bagian produksi PT INKA (Persero) Kota Madiun. Sehingga bagi pekerja sebaiknya menggunakan alat pelindung telinga yang sesuai dengan tingkat kebisingan.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Intensitas Kebisingan, Stres Kerja.
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Prodi Kesehatan Masyarakat
Date Deposited: 06 Jun 2022 01:24
Last Modified: 06 Jun 2022 01:24
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/1257

Actions (login required)

View Item View Item