HUBUNGAN INDEKS MASSA TUBUH DENGAN KADAR ASAM URAT DARAH PADA USIA 35 TAHUN KEATAS DI DESA KLAGEN SERUT KECAMATAN JIWAN KABUPATEN MADIUN

ANHARUL, HIDAYAH (2017) HUBUNGAN INDEKS MASSA TUBUH DENGAN KADAR ASAM URAT DARAH PADA USIA 35 TAHUN KEATAS DI DESA KLAGEN SERUT KECAMATAN JIWAN KABUPATEN MADIUN. Other thesis, STIKES Bhakti Husada Mulia.

[img]
Preview
Text
5.pdf - Other

Download (3MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK HUBUNGAN INDEKS MASSA TUBUH DENGAN KADAR ASAM URAT DARAH PADA USIA 35 KEATAS DI DESA KLAGEN SERUT KECAMATAN JIWAN KABUPATEN MADIUN ANHARUL HIDAYAH NIM : 201302056 Asam urat merupakan senyawa yang ada di dalam tubuh manusia, dengan rasio normalnya laki-laki 3-7,2mg/dL dan perempuan 2-6mg/dL. Apabila kelebihan (hiperurisemia) kadar asam urat dalam plasma darah akan menjadi indikasi penyakit pada tubuh manusia. Beberapa faktor yang mempengaruhi meningkatnya konsentrasi asam urat (hiperurisemia) adalah pola makan tinggi yang ditandai dengan nilai indeks massa tubuh yang tinggi (obesitas). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah hubungan indeks massa tubuh dengan kadar asam urat darah di Desa Klagen Serut Kecamatan Jiwan Kabupaten Madiun. Penelitian ini menggunakan metode deskritif analitik dengan rancangan korelasional menggunakan pendekatan Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah warga Desa Klagen Serut Kecamatan Jiwan Kabupaten Madiun dengan rentang Usia 36-76 tahun sebanyak 63 responden dengan sampel penelitian sebanyak 39 responden dengan teknik pengambilan data Simple Random Sampling. Analisa data menggunakan uji Korelasi Pearson Product Moment dengan tingkat kesalahan α = 0,05. Untuk analisa digunakan bantuan sistem komputerisasi SPSS. Hasil penelitian menunjukkan tingkat kadar asam urat warga desa klagen serut rata-rata sebesar 6,17 dan indeks massa tubuh rata-rata sebesar 23,61. Hasil uji statistik menggunakan uji pearson product moment di dapatkan hubungan yang bermakna dengan populasi 63 orang dengan nilai p value = 0,008 ˂ α = 0,05, sehingga terdapat hubungan antara Kadar Asam Urat Darah dengan Indeks Massa Tubuh dengan nilai korelasi 0,417 yang diinterpretasikan bahwa kekuatan hubungan antar variabel pada tingkat sedang dengan arah hubungan positif. Sehingga masyarakat disarankan untuk menjaga pola makan dengan menghindari makanan yang berlemak dan memiliki kadar purin tinggi. Di tunjang dengan olahraga yang teratur agar peredaran darah menjadi lancar sehingga mencegah terjadinya penumpukan kadar purin tinggi dalam darah yang menjadi penyebab asam urat. Kata Kunci : Asam Urat, Indeks Massa Tubuh

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Prodi Keperawatan S1
Date Deposited: 14 Dec 2018 04:07
Last Modified: 14 Dec 2018 04:07
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/149

Actions (login required)

View Item View Item