HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN POLA MAKAN PADA ANAK USIA PRA SEKOLAH (3-5 tahun) DI TK REJOSARI KEC. SAWAHAN MADIUN

ANINDYA, GALIH UTAMI (2017) HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN POLA MAKAN PADA ANAK USIA PRA SEKOLAH (3-5 tahun) DI TK REJOSARI KEC. SAWAHAN MADIUN. Other thesis, STIKES Bhakti Husada Mulia.

[img]
Preview
Text
5.pdf - Other

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN POLA MAKAN ANAK USIA PRASEKOLAH (3-5 TAHUN) DI TK REJOSARI KECAMATAN SAWAHAN KABUPATEN MADIUN ANINDYA GALIH UTAMI 201302004 Pola asuh orang tua adalah pola perilaku yang diterapkan pada anak. Pola asuh orang tua sangat penting dalam pemenuhan pola makan anak. Maka menjadi penting dilakukan penelitian untuk mengetahui hubungan pola asuh orang tua dengan pola makan anak usia prasekolah (3-5 tahun) di TK Rejosari Kec. Sawahan Kab. Madiun. Oleh karena itu perlu adanya konseling tentang pola asuh orang tua dalam pemenuhan pola makan yang baik kepada anak. Rancangan penelitian ini Corelations dengan pendekatan Cross Sectional. Populasi sejumlah 49 responden, dengan jumlah sampel minimal 33 responden. Teknik sampling yang digunakan adalah Accidental Sampling. Variabel independen adalah pola asuh orang tua dan variabel dependen adalah pola makan anak usia prasekolah (3-5 tahun). Pengumpulan data menggunakan lembar kuesioner dan uji statistik Chi Square dengan α=0,05. Hasil penelitian diketahui bahwa mayoritas pola asuh baik sebanyak 21 responden (60,0%) dan diketahui bahwa mayoritas pola makan anak usia prasekolah adalah pola makan baik sebanyak 22 responden (62,9%). Hasil p value 0,000 ≤ 0,05, sehingga Ha diterima. Hasil uji Chi Square = 17,153 yaitu positif, yang berarti semakin baik pola asuh orangtua maka semakin baik pula pola makan anak. Ada hubungan pola asuh orang tua dengan pola makan anak usia prasekolah (3-5 tahun) di TK Rejosari Kec. Sawahan Kab. Madiun. Kurangnya pola asuh yang baik kepada anak dapat memberikan efek negatif yaitu kurangnya pemenuhan pola makan anak pada usia prasekolah. Sekolah dapat melakukan pembinaan terhadap orang tua tentang penerapan pola asuh yang baik kepada anak. Kata Kunci : Pola Asuh Orang Tua, Pola Makan, Anak Usia Prasekolah

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Prodi Keperawatan S1
Date Deposited: 14 Dec 2018 04:08
Last Modified: 14 Dec 2018 04:08
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/150

Actions (login required)

View Item View Item