EFEKTIVITAS PEMBERIAN SUSU KEDELAI TERHADAP PERUBAHAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA PENDERITA HIPERTENSI DI DESA BERAN KECAMATAN NGAWI KABUPATEN NGAWI

Ragil Triana, Oktavia (2023) EFEKTIVITAS PEMBERIAN SUSU KEDELAI TERHADAP PERUBAHAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA PENDERITA HIPERTENSI DI DESA BERAN KECAMATAN NGAWI KABUPATEN NGAWI. Other thesis, STIKES BHAKTI HUSADA MULIA MADIUN.

[img] Text
201901019.pdf

Download (7MB)

Abstract

Hipertensi merupakan meningkatnya tekanan darah sistolik dan diastolik diatas 140 dan 90 mmHg. Terapi alternatif yang membantu menurunkan tekanan darah adalah susu kedelai karena mengandung isoflavon sebagai antioksidan dan kalium yang berperan sebagai antihipertensi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas pemberian susu kedelai terhadap perubahan tekanan darah pada lansia penderita hipertensi di Desa Beran Kecamatan Ngawi Kabupaten Ngawi. Penelitian ini menggunakan Quasi Eksperimen dengan Pretest-Posttest Non Equivalent Control Group Design. Pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling dengan jumlah 36 orang, dibagi menjadi 2 kelompok intervensi dan kelompok kontrol. Hasil analisa uji Wilcoxon kelompok intervensi susu kedelai diperoleh nilai sig p-Value sistolik dan diastolik = 0,000 (<0,05), artinya ada pengaruh pemberian susu kedelai terhadap perubahan tekanan darah pada lansia hipertensi. Untuk hasil analisa kelompok kontrol rebusan daun pandan diperoleh nilai sig p-Value sistolik =0,004 (<0,05) dan p-Value diastolik = 0,024 (<0,05), artinya ada pengaruh pemberian rebusan daun pandan terhadap perubahan tekanan darah pada lansia hipertensi. Hasil uji Mann Whitney diperoleh nilai sig p-Value sistolik dan diastolik = 0,000 (<0,05), artinya ada perbedaan efektivitas susu kedelai pada kelompok intervensi dan rebusan daun pandan pada kelompok kontrol terhadap perubahan tekanan darah pada lansia hipertensi. Pemberian dalam penelitian ini ada perbedaan efektivitas yang bermakna antara kelompok intervensi dengan kelompok kontrol. Sehingga pemberian susu kedelai lebih efektif menurunkan tekanan darah dan dapat dijadikan alternatif pengobatan non farmakologi.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Tekanan Darah, Hipertensi, Susu Kedelai
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Prodi Keperawatan S1
Date Deposited: 02 Dec 2023 03:07
Last Modified: 02 Dec 2023 03:07
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/1680

Actions (login required)

View Item View Item