HENDRO, ANINDITA PUTRA WIDODO (2017) HUBUNGAN ANTARA KEPATUHAN DIET DENGAN PERUBAHAN KADAR GULA DARAH PADA PASIEN DIABETES MELITUS YANG BEROBAT KE PUSKESMAS TAWANGREJO KOTA MADIUN. Other thesis, STIKES Bhakti Husada Mulia.
|
Text
40.pdf - Other Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Hendro Anindita P.W HUBUNGAN ANTARA KEPATUHAN DIET DENGAN PERUBAHAN KADAR GULA DARAH PADA PASIEN DIABETES MELITUS YANG BEROBAT KE PUSKESMAS TAWANGREJO KOTA MADIUN Latar belakang Menurut World Health Organization (WHO) memperkirakan Indonesia menduduki kedudukan ke-4 dalam jumlah pasien diabetes melitus. WHO pada tahun2009 memprediksi kenaikan jumlah penyandang DM dari 7 juta pada tahun 2009 menjadi 12 juta pada tahun 2030. Dari hasil penelitian Diah Sri Unik (2012) di Semarang menunjukkan kepatuhan diet responden diketahui 45,3% patuh diet dan 54,7% tidak patuh diet. Hasil dari penelitian awal di Puskesmas Tawangrejo Kota Madiun 65% pasien diabetes melitus rutin melakukan kontrol, 35% tidak rutin kontrol. Menurut hasil yang di dapat oleh peneliti, dari 5 pasien diabetes melitus 3 diantaranya tidak mematuhi aturan diet DM yang telah di berikan oleh dokter ataupun petugas kesehatan lainnya seperti jadwal makan, jumlah, dan jenis (3J). Tujuan penelitian Menganalisis hubungan kepatuhan diet dengan perubahan kadar gula darah pada pasien diabetes melitus yang berobat ke Puskesmas Tawangrejo Kota Madiun. Metode penelitian Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional, menggunakan teknik total sampling, dan menggunakan uji spearman. Hasil penelitian Didapatkan bahwa sebagian besar, yaitu 19 orang(59,4%) responden mempunyai kategori patuh. responden memiliki keseimbangan kadar gula darah normal maupun tidak normal dengan jumlah masing-masing (50,0%). kepatuhan diet dengan kategori patuh memiliki kadar gula darah dengan kategori normal, yaitu sebanyak 16 orang (50%). Sedangkan yang tidak patuh terhadap diet tidak terdapat kadar gula darah yang normal. Kesimpulan Berdasarkan analisis tingkat keeratan hubungan antara kepatuhan diet dengan kadar gula darah di Wilayah Kerja Puskesmas Tawangrejo Kota Madiun Bulan Oktober 2017 menunjukkan nilai korelasi sebesar 0,827; maka dapat diartikan bahwa hubungan antara kepatuhan diet dengan kadar gula darah di wilayah kerja Puskesmas Tawangrejo Kota Madiun Bulan Oktober 2017 adalah tergolong kuat. Kata Kunci : kepatuhan diet DM, kadar gula darah, Puskesmas Tawangrejo Kota Madiun
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Depositing User: | Prodi Keperawatan S1 |
Date Deposited: | 14 Dec 2018 06:23 |
Last Modified: | 14 Dec 2018 06:23 |
URI: | http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/202 |
Actions (login required)
View Item |