Wahyu, Murdiana (2017) Hubungan Perilaku PSN Dengan Keberadaan Jentik Nyamuk Aedes aegypti di Kelurahan Manguharjo Kecamatan Manguharjo Kota Madiun. STIKES BHM Madiun. (Unpublished)
|
Text
SKRIPSI WAHYU MURDIANA 201303054 KESMAS.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Wahyu Murdiana ABSTRAK Penyakit DBD merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat yang utama di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan perilaku PSN dengan keberadaan jentik nyamuk Aedes Aegypti di Kelurahan Manguharjo Kecamatan Manguharjo Kota Madiun. Penelitian observasional analitik ini menggunakan desain studi kasus kontrol. Subjek yang diteliti yaitu kelompok penderita dan bukan penderita DBD. Sampel penetian menggunakan 42 responden (total sampling) sebagai kasus dan 42 responden sebagai kontrol dengan uji statistik chi-square. Hasil penelitian : 1) Ada hubungan antara Pengetahuan PSN pada kelompok kasus dan tidak ada hubungan pada kelompok kontrol. 2)Tidak ada hubungan antara Sikap PSN pada kelompok kasus dan ada hubungan kelompok kontrol. 3) Ada hubungan antara Tindakan PSN pada kelompok kasus dan tidak ada hubungan pada kelompok kontrol. Berdasarkan hasil penelitian, saran yang diajukan adalah perlunya membiasakan upaya pemberantasan sarang nyamuk, seperti menguras, menutup , menimbun, meningkatan kegiatan penyuluhan oleh petugas kesehatan kepada masyarakat mengenai pemberantasan sarang nyamuk Mengajarkan tentang bagaimana cara penularan penyakit DBD, resiko terkena penyakit DBD Kata Kunci : Perilaku PSN, Keberadaan Jentik Nyamuk Aedes Aegypti
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Depositing User: | Prodi Kesehatan Masyarakat |
Date Deposited: | 27 Jan 2019 09:31 |
Last Modified: | 27 Jan 2019 09:31 |
URI: | http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/376 |
Actions (login required)
View Item |