HUBUNGAN PENGETAHUAN MAKANAN SEHAT DENGAN PERILAKU JAJAN PADA ANAK SD MA’ARIF 1 PONOROGO TAHUN 2016. (STUDI KASUS DI SD MA’ARIF PONOROGO)

GALUH, PUTRI CANDRARINI (2017) HUBUNGAN PENGETAHUAN MAKANAN SEHAT DENGAN PERILAKU JAJAN PADA ANAK SD MA’ARIF 1 PONOROGO TAHUN 2016. (STUDI KASUS DI SD MA’ARIF PONOROGO). STIKES BHM Madiun. (Unpublished)

[img]
Preview
Text
SKRIPSI CD.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

GALUH PUTRI CANDRARINI ABSTAK : Makanan Sehat adalah makanan yang higienis dan bergizi mengandung protein, vitamin, dan mineral. Anak usia sekolah rentan mengkonsumsi makanan tidak sehat padahal mereka membutuhkan makanan sehat. Hal ini dipengaruhi dari tingkat pengetahuan karena tingkat pengetahuan anak dapat mempengaruhi pilihan makanan yang akan dikonsumsi yang akan berdampak pada perilaku jajan anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan makanan sehat dengan perilaku jajan pada anak SD Ma’arif Ponorogo. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional. Populasi penelitian sebanyak 150 dari pengetahuan baik siswa dengan sampel 60 responden. Sampel ditentukan menggunakan tehnik purposive samping. Data diolah menggunakan metode univariat, bivariat dan chi-square. Hasil penelitian dari 60 responden pengetahuan tentang makanan sehat di SD Ma’arif Ponorogo yang pengetahuan baik sebesar 56,7% sebanyak 34 responden, sedangkan siswa dengan pengetahuan kurang sebesar 43,3% sebanyak 26 respnden dan yang sering jajan sebesar 51,7% sebanyak 31 responden, tidak sering jajan sebesar 48,3% sebanyak 29 responden. Kesimpulan hasil uji statistik yang dilakukan menggunakan uji Chi- Square di peroleh ρ value sebesar 0,627 > 0,05 dengan demikian maka hasil uji yang dilakukan antara pengetahuan makanan sehat dengan perilaku jajan pada anak dikatakan tidak ada hubungan. Saran yang dapat diberikan pihak sekolah dan peran orang tua lebih menyadari pentingnya asupan nutrisi untuk anak usia sekolah yang tingkat aktivitasnya tinggi dengan meningkatkan pengetahuan anak tentang makanan sehat dan perilaku makan yang sehat. Kata Kunci : Pengetahuan, Perilaku, Anak.

Item Type: Other
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: Prodi Kesehatan Masyarakat
Date Deposited: 27 Jan 2019 09:56
Last Modified: 27 Jan 2019 09:56
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/390

Actions (login required)

View Item View Item