HUBUNGAN KARAKTERISTIK PENDUDUK DENGAN PERILAKU BUANG AIR BESAR SEMBARANGAN (BABS) DI DESA KENONGOREJO KECAMATAN PILANGKENCENG KABUPATEN MADIUN

ADAM, SETYA PAMBUDI (2019) HUBUNGAN KARAKTERISTIK PENDUDUK DENGAN PERILAKU BUANG AIR BESAR SEMBARANGAN (BABS) DI DESA KENONGOREJO KECAMATAN PILANGKENCENG KABUPATEN MADIUN. Other thesis, STIKES BHAKTI HUSADA MULIA MADIUN.

[img]
Preview
Text
1.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Perilaku Buang Air Besar Sembarangan adalah praktik membuang tinja disembarang tempat terbuka yang mengakibatkan pencemaran lingkungan. masyarakat desa Kenongorejo yang masih BABS 193 KK. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan karakteristik penduduk (umur, pendidikan, pengetahuan, sikap, dan kebiasaan buang air besar) dengan perilaku buang air besar sembarangan di Desa Kenongorejo Kecamatan Pilangkenceng Kabupaten Madiun. Penelitian ini menggunakan pendekatan cross-sectional. Populasi dalam penelitian ini semua kepala keluarga di Desa Kenongorejo Kecamatan Pilangkenceng Kabupaten Madiun berjumlah 1778 KK. Teknik dalam pengambilan sampel menggunakan proportional random sampling. Sampel penelitian 139 responden. Instrumen penelitian berupa kuesioner. Analisa data menggunakan chi-square. Hasil dari uji chi-square, variabel yang tidak berhubungan adalah umur (p = 0,903, RP = 0,941). Sedangkan variabel yang berhubungan adalah pendidikan (p = 0,003, RP = 1,824), pengetahuan (p = 0,001, RP= 1,855), sikap (p = 0,001, RP = 1,830), dan kebiasaan buang air besar (p = 0,001, RP = 1,762). Masyarakat desa Kenongorejo yang masih BABS (54,7%). Bagi Puskesmas Pilangkenceng melakukan penyuluhan Perilaku Hidup Bersih Sehat khususnya perilaku buang air besar sembarangan dan penyakit akibat tinja serta melakukan pemicuan program bantuan jamban. Bagi masyarakat diharapkan mengubah perilaku buang air besar sembarangan dengan cara membangun jamban sehat dan meningkatkan pengetahuan tentang pemanfaatan jamban.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: Prodi Kesehatan Masyarakat
Date Deposited: 31 Dec 2019 06:57
Last Modified: 31 Dec 2019 06:57
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/558

Actions (login required)

View Item View Item