HUBUNGAN PEMBERIAN MP-ASI DENGAN PERTUMBUHAN ANAK USIA 6-24 BULAN DI DESA SUKOREJO KECAMATAN SARADAN KABUPATEN MADIUN

Eko, Bagus Pambudi (2020) HUBUNGAN PEMBERIAN MP-ASI DENGAN PERTUMBUHAN ANAK USIA 6-24 BULAN DI DESA SUKOREJO KECAMATAN SARADAN KABUPATEN MADIUN. Other thesis, STIKES BHAKTI HUSADA MULIA MADIUN.

[img]
Preview
Text
1.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Makanan pendamping ASI (MP ASI) adalah makanan atau minuman selain ASI yang mengandung energi dan zat gizi yang diberikan kepada bayi atau anak usia 6-24 bulan untuk memenuhi kebutuhan gizi selain dari ASI (Kemenkes RI, 2014). Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan antara pemberian MP-ASI dengan pertumbuhan anak usia 6-24 bulan di desa Sukorejo Keacamatan Saradan Kabupaten Madiun. Desain penelitian ini adalah analitik korelasional dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh anak di Desa Sukorejo Saradan Madiun sebanyak 49 anak. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah proportional random sampling, dengan jumlah sampel sebanyak33 anak. Pengumpulan data dengan menggunakan lembar kuesioner dan lembar observasi. Analisa data menggunakan uji Spearman Rank dengan ɑ = 0,05. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemberian MP-ASI kurang dengan pertumbuhan kurang sebanyak 2 anak (50%), pemberian MP-ASI cukup dengan pertumbuhan cukup sebanyak 12 anak (80%) sedangkan pemberian MP-ASI baik dengan pertumbuhan baik sebanyak 12 anak (85,7%). Analisis uji statistik dengan menggunakan uji Spearman Rank didapatkan nilai ρ value 0,000 < = 0,05 dengan koefisien korelasi sebesar 0,768 arah positif yang berarti ada hubungan kuat antara pemberian MP-ASI dengan pertumbuhan anak usia 6-24 bulan di Desa Sukorejo Saradan Madiun. Dari hasil penelitian yang menunjukkan ada hubungan antara pemberian makanan pendamping ASI dengan pertumbuhan anak usia 6-24 bulan, diharapkan kepada ibu untuk memberikan makanan pendamping ASI yang sesuai dengan kebutuhan anak.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Prodi Keperawatan S1
Date Deposited: 10 Feb 2020 03:31
Last Modified: 10 Feb 2020 03:31
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/663

Actions (login required)

View Item View Item