UJI DAYA HAMBAT GETAH JARAK PAGAR (Jatropha curcas Linn.) TERHADAP Sthapylococcus aureus dan Streptococcus mutans SECARA IN VITRO

Andriyani, Andriyani (2020) UJI DAYA HAMBAT GETAH JARAK PAGAR (Jatropha curcas Linn.) TERHADAP Sthapylococcus aureus dan Streptococcus mutans SECARA IN VITRO. Diploma thesis, STIKES BHAKTI HUSADA MULIA MADIUN.

[img]
Preview
Text
1.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Rongga mulut merupakan tempat hidup bakteri aerob dan anaerob. Streptococcus mutans adalah bakteri flora normal penyebab karies pada gigi. Dengan adanya keterlibatan bakteri Staphylococus aureus pada jaringan periapikel akan menciptakan kondisi abses dentoalveolar yang sering kali menimbulkan nyeri, demam dan inflamasi. Telah banyak dilakukan penelitian untuk mengurangi jumlah mikroorganisme dalam mulut diantaranya adalah pemanfaatan bahan alam yaitu getah jarak pagar (Jatropha curcas Linn.) yang mengandung Flavonoid, saponin dan tanin. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah getah jarak pagar dapat menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus dan Streptococcus mutans secara in vitro. Jenis penelitian ini menggunakan desain penelitian perbandingan kelompok statis (static group comparison) dengan metode difusi agar (Kirby Bauer). Hasil dilihat berdasarkan zona hambat Staphylococcus aureus dan Streptococcus mutans yang terbentuk dalam jangka waktu 24 jam. Uji statistik yang digunakan adalah uji non parametrik deengan metode uji One Way Anova untuk melihat besarnya perbedaan zona hambat getah jarak pagar terhadap bakteri Staphylococcus aureus dan Streptococcus mutans. Dari hasil penelitian didapatkan diameter rata-rata zona hambat pada konsentrasi 20%, 60% dan 100%. Pada bakteri Staphylococcus aureus adalah 9,9 ± 0,1 mm, 15,5 ± 0,2 mm dan 19,3 ± 0,2 mm sedangkan dari Streptococcccus mutans adalah 10,3 ± 0,2 mm, 16,2 ± 0,1 mm dan 19,8 ± 0,1 mm. Kesimpulan adalah terdapat perbedaan zona hambat dari Staphylococcus aureus dan Streptooccus mutans dan daya hambat paling besar pada konsentrasi 100%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Getah jarak pagar (Jatropha curcas Linn), Staphylococcus aureus, Streptococcus mutans.
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Prodi Farmasi DIII S1
Date Deposited: 05 Nov 2021 02:20
Last Modified: 05 Nov 2021 02:20
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/733

Actions (login required)

View Item View Item