Pengaruh Pendidikan Kesehatan Range Of Motion (Rom) Terhadap Pengetahuan Dalam Merawat Ulkus Kaki Diabetik Pada Pasien Diabetes Mellitus Di Rsud Kota Madiun

Mukarromah, Afifatul (2020) Pengaruh Pendidikan Kesehatan Range Of Motion (Rom) Terhadap Pengetahuan Dalam Merawat Ulkus Kaki Diabetik Pada Pasien Diabetes Mellitus Di Rsud Kota Madiun. Other thesis, STIKES BHAKTI HUSADA MULIA MADIUN.

[img]
Preview
Text
1.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah jumlah pederita Diabetes Mellitus di Jawa Timur yang semakin meningkat, dari 2,1% pada tahun 2013 meningkat menjadi 2,6% pada tahun 2018. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Pengaruh Pendidikan Kesehatan Range Of Motion (ROM) terhadap Pengetahuan dalam Merawat Ulkus Kaki Diabetik pada Pasien Diabetes Mellitus. Penelitian ini menggunakan metode pre experimental design dengan rancangan one-grup pre-posttest.Populasi penelitian adalah pasien Diabetes Mellitus dengan Ulkus Diabetik di Ruang Seruni dan Anggrek RSUD Kota Madiun.Sampel penelitian berjumlah 18 responden.Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan Accidental Sampling. Pengambilan data menggunakan kuesioner yang dianalisis dengan uji wilcoxon signed rank test. Hasil penelitian pengetahuan tentang Range Of Motion (ROM) pada responden sebelum dilakukan pendidikan kesehatan sejumah 13 orang (72,2%) memiliki pengetahuan kurang dan sesudah dilakukan pendidikan kesehatan sejumlah 11 orang (61,1%) memiliki pengetahuan yang baik.Analisa uji statistik dengan menggunakan uji wilcoxon signed rank test di dapatkan nilai p value 0,001 < ɑ = 0,05 menunjukkan bahwa ada pengaruh pendidikan kesehatan terhadap pengetahuan tentang Range Of Motion (ROM) pada responden. Penelitian ini memberi kesimpulan bahwa terdapat peningkatan pengetahuan responden dari sebelumnya belum mengetahui tentang Range Of Motion (ROM) setelah dilakukan pendidikan kesehatan responden lebih tahu dan paham, namun setiap responden memiliki tingkat pemahaman yang berbeda karena disebabkan oleh beberapa faktor diantaranya adanya perubahan fungsi kognitif, afektif, psikomotor dan lingkungan yang kurang mendukung. Saran untuk responden diharapkan dapat menerapkan serta menularkan ilmu yang diperoleh tentang Range Of Motion (ROM) pada orang-orang disekitarnya agar komplikasi Ulkus Diabetik tidak terjadi atau semakin parah.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Kesehatan, Pengetahuan, Range Of Motion (ROM)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Prodi Keperawatan S1
Date Deposited: 05 Nov 2021 02:20
Last Modified: 05 Nov 2021 02:20
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/735

Actions (login required)

View Item View Item