Hubungan Peran Kader Jumantik Terhadap Perilaku Masyarakat Tentang Pemberantasan Sarang Nyamuk (Psn) Di Rw 5 Kelurahan Nambangan Lor Kecamatan Manguharjo

Agustin, Lutfi (2020) Hubungan Peran Kader Jumantik Terhadap Perilaku Masyarakat Tentang Pemberantasan Sarang Nyamuk (Psn) Di Rw 5 Kelurahan Nambangan Lor Kecamatan Manguharjo. Other thesis, STIKES BHAKTI HUSADA MULIA MADIUN.

[img]
Preview
Text
1.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

79 HALAMAN + 14 Tabel + 6 Gambar + 14 Lampiran Perilaku masyarakat yaitu peran utama yang paling penting untuk mencegah dan memutus mata rantai penularan terjadinya penyakit DBD dengan memberantas jentik/larva DBD dengan melaksanakan kegiatan PSN melalui 3M Plus. Peran kader jumantik sangat berperan penting dalam perubahan perilaku masyarakat terhadap Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN). Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan peran kader jumantik terhadap perilaku masyarakat tentang Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di RW 05 Kelurahan Nambangan Lor Kecamatan Manguharjo. Jenis penelitian ini adalah survei analitik dengan menggunakan desain studi cross sectional. Populasi penelitian ini yaitu jumlah rumah di RW 05 Kelurahan Nambangan Lor. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 123 orang. Data penelitian diperoleh melalui observasi, kuesioner dan wawancara. Analisis data menggunakan uji Chi-Square.Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan peran kader jumantik RP (95% CI)= 2.406 (1.157-5.004) terhadap perilaku masyarakat tentang Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di RW 05 Kelurahan Nambangan Lor Kecamatan Manguharjo.Peran kader jumantik sangat perperan penting dalam perubahan perilaku masyarakat untuk itu perlu di tingkatkan peran kader jumantik agar masyarakat beperilaku baik.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Peran Kader Jumantik, Perilaku Masyarakat, Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Prodi Kesehatan Masyarakat
Date Deposited: 05 Nov 2021 02:29
Last Modified: 05 Nov 2021 02:29
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/852

Actions (login required)

View Item View Item