FORMULASI DAN UJI AKTIVITAS LIQUID SOAP EKSTRAK DAUN TEH (Camellia sinensis L.) TERHADAP BAKTERI Staphylococcus epidermidis DAN Propionibacterium acne SEBAGAI ANTIACNE

AFIFAH, KHOLISHOTUL LAILY (2021) FORMULASI DAN UJI AKTIVITAS LIQUID SOAP EKSTRAK DAUN TEH (Camellia sinensis L.) TERHADAP BAKTERI Staphylococcus epidermidis DAN Propionibacterium acne SEBAGAI ANTIACNE. Other thesis, STIKES BHAKTI HUSADA MULIA.

[img] Text
19032022.pdf

Download (2MB)

Abstract

Acne vulgaris adalah penyakit inflamasi kronik unit pilosebaseus yang ditandai dengan adanya komedo, papula, pustula, dan skar. Bakteri pemicu tumbuhnya jerawat adalah P. Acne dan S. Epidemidis. Bahan alam yang memiliki potensi sebagai antibakteri yaitu daun teh (Camellia sinensis L.). Daun teh (Camellia sinensis L.) merupakan tanaman yang memiliki aktivitas antibakteri dengan kandungan flavonoid, alkaloid, saponin dan tanin. Peningkatan aktivitas daun teh (Camellia sinensis L.) sebagai antibakteri dapat dibuat formulasi dalam bentuk sediaan liquid soap. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimental yaitu formulasi liquid soap konsentrasi 6%, 8%, 10% dilakukan uji mutu fisik dan stabilitas fisik dengan metode room test (23oC-32oC) selama 28 hari yang meliputi uji organoleptis, homogenitas, pH, daya busa dan uji viskositas. Formulasi liquid soap yang memiliki stabilitas fisik paling stabil dilakukan uji iritasi menggunakan hewan uji dengan metode draize test dan uji aktivitas antibakteri menggunakan metode difusi cakram dengan kontrol positif cakram antibiotik tetrasiklin 30µg dan kontrol negatif basis liquid soap. Hasil uji stabilitas selama 28 hari menunjukkan bahwa liquid soap yang memiliki stabilitas fisik paling baik yaitu formulasi konsentrasi 10%. Ditunjukkan dengan hasil uji organoleptis dan homogenitas memiliki penampakan yang baik dengan nilai pH rata-rata pada hari 0, hari ke-7, 14, 21, dan 28 yaitu 6,41±0,35; 6,31±0,40; 5,82±0,39; 5,05±0,27; 4,65±0,16, viskositas rata-rata yaitu 3,70±0,258; 3,20±0,163; 3,05±0,341; 3,20±0,191; 3,10±0,258, daya busa rata-rata yaitu 84,25±3,30; 84,25±3,30; 79,50±3,00; 80,00±1,63, 78,75±2,21. Hasil uji iritasi tidak menunjukkan adanya eritema dan edema dan pada uji aktivitas antibakteri terhadap Staphylococcus epidermidis dan Propionibacterium acne masing-masing memiliki daya hambat rata-rata sebesar 17,00 mm dan 27,75 mm.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: Camellia sinensis L., liquid soap, Staphylococcus epidermidis, Propionibacterium acne.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Prodi Farmasi DIII S1
Date Deposited: 06 Jun 2022 01:15
Last Modified: 06 Jun 2022 01:15
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/1178

Actions (login required)

View Item View Item