UJI EFEKTIVITAS ANTIINFLAMASI KOMBINASI EKSTRAK HERBA SELEDRI (Apium graveolens L.) DAN DAUN BINAHONG (Anredera cordifolia (Ten.) Steenis) PADA TIKUS PUTIH

Karina, Wulan Sari (2019) UJI EFEKTIVITAS ANTIINFLAMASI KOMBINASI EKSTRAK HERBA SELEDRI (Apium graveolens L.) DAN DAUN BINAHONG (Anredera cordifolia (Ten.) Steenis) PADA TIKUS PUTIH. Other thesis, STIKES BHAKTI HUSADA MULIA MADIUN.

[img]
Preview
Text
1.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Inflamasi adalah suatu respon protektif yang ditujukan untuk menghilangkan penyebab awal jejas sel serta membuang sel dan jaringan nekrotik yang diakibatkan oleh kerusakan sel. Tanaman yang diduga memiliki khasiat sebagai antiinflamasi adalah Herba Seledri (Apium graveolens L.) yang termasuk famili Apiaceae dan Daun Binahong (Anredera cordifolia (Ten.) Steenis) yang termasuk dalam famili Basellaceae. Yang berperan sebagai antiinflamasi pada herba seledri dan daun binahong adalah flavonoid. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya efek antiinflamasi kombinasi ekstrak Herba Seledri (Apium graveolens L.) dan Daun Binahong (Anredera cordifolia (Ten.) Steenis) terhadap tikus jantan putih . Ekstrak herba seledri dan daun binahong di ekstrak dengan menggunakan etanol 96% dengan metode maserasi . Hewan uji yang digunakan adalah tikus jantan putih sebanyak 25 ekor dengan berat badan 100-300 gram. Hewan uji dibagi menjadi 5 kelompok, yaitu kelompok kontrol negatif (CMC 1%), kelompok kontrol positif (Natrium Diklofenak 50 mg), kelompok kombinasi ekstrak herba seledri dan daun binahong dengan dosis 200 mg/kgBB : 200 mg/kgBB, 100 mg/kgBB : 300 mg/kgBB, 300 mg,kgBB : 100 mg/kgBB. Perlakuan 1 jam sebelum kaki tikus diinduksi dengan karagenin secara subplantar pada kaki kiri belakang tikus jantan putih. Pengukuran volume udem pada telapak kaki tikus diamati setiap 1 jam sekali selama 5 jam. Hasil penelitian menunjukkan kombinasi ekstrak herba seledri dan daun binahong menunjukkan hasil yang tidak stabil, dimana pada jam ke-3 terjadi peningkatan volume dilanjutkan pada jam ke-4 dan ke-5. Hasil persen udema pada kombinasi ekstrak herba seledri dan daun binahong yaitu 49,13%, 44,66%, dan 45,92%. Rata-rata volume udem digunakan untuk menghitung persen radang, hasil persen radang yang diperoleh untuk menghitung persen inhibisi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Depositing User: Prodi Farmasi DIII S1
Date Deposited: 07 Dec 2019 02:05
Last Modified: 07 Dec 2019 02:05
URI: http://repository.stikes-bhm.ac.id/id/eprint/513

Actions (login required)

View Item View Item